Anggota "HITMAKER" Diduga Terlibat Dalam Chatroom Jung Joon Young
Kecurigaan prostitusi Jung Joon Young di luar negeri saat syuting variety show 2016 "Hitmaker", JTBC membantah keterlibatannya mereka dengannya.
Pada tanggal 28 Maret 2019, MBC "Newsdesk" melaporkan chatroom lain dengan Jung Joon Young, yang penuh dengan pesan yang meremehkan wanita, dan bahkan termasuk diskusi tentang kemungkinan menggunakan rekaman vidio yang di rekam secara ilegal sebagai pemerasan.
Laporan tersebut juga menyertakan anggota grup baru yang di sebut sebagai "Penyanyi K", "Penyanyi J", dan "model L".
Menyusul laporan tersebut, muncul kecurigaan bahwa para anggota tersebut adalah anggota dari "Hitmaker". Selain itu, kecurigaan berputar kembali ke laporan yang di rilis oleh KBS pada 15 Maret, yang mengungkapkan percakapan antara Jung Joon Young dan CN BLUE Lee Jong Hyun pada april 2016.
Dalam percakapan itu, Jung Joon Young berbicara tentang bertemu wanita di Berlin yang bersamaan ketika "Hitmaker" sedang rekaman.
Sebuah sumber dari JTBC mengatakan, "Hitmaker di ciptakan oleh perusahaan produksi outsourcing, dan JTBC tidak berpartisipasi dalam produksi sama sekali. JTBC hanya menambahkannya ke jadwal program dan menyiarkannya".
Sumber itu melanjutkan, "Karena program itu di tayangkan 3 tahun lalu, semua orang yang bertanggung jawab atas itu telah pindah ke perusahaan yang berbeda. Juga, akan sulit untuk menemukan dokumen terkait tentang perusahaan produksi yang di outsourcing-kan dan tim produksinya".
Sumber itu juga mengungkapkan bahwa JTBC membatalkan layanan streaming VOD untuk "Hitmaker". (source: allkpop)


Komentar
Posting Komentar